11 Gejala, Penyebab Dan Cara Mencegah Hipertiroid

klinikabar.com, Penyebab Dan Cara Mencegah Hipertiroid - Apa itu hipertiroid? Hipertiroid adalah ketidak seimbangan metabolik yang merupakan akibat dari produksi hormon tiroid yang berlebihan, hipertiroid merupakan keadaan hipermetabolik yang disebabkan oleh meningkatnya kadar T3 dan T4 bebas terutama disebabkan oleh hiper fungsi kelenjar tiroid. Hipertiroid merupakan pengeluaran hormon tiroid yang berlebihan diperkirakan terjadi akibat stimulasi abnormal kelenjar tiroid oleh imunoglobulin dalam darah.


Mencegah Dan Mengobati Hipertiroid


Gambar 11 Gejala, Penyebab Dan Cara Mencegah Hipertiroid


Fungsi kelenjar tiroid adalah menghasilkan hormon tiroksin yang memegang peranan penting dalam mengatur metabolisme yang dihasilkannya, merangsang laju-laju sel dalam tubuh, melakukan oksidasi terhadap bahan makanan, memegang peranan penting dalam pengawasan metabolisme secara keseluruhan.

Hormon tiroid memerlukan bantuan TSH ( Thyroid Stimulating Hormone) untuk endositosis koloid oleh mikrovili, enzim proteolitik, untuk memecah ikatan T3 (triiodotironin) dan T4 (tetraiodotironin) dari tiroglobulin untuk melepaskan T3 dan T4.

11 Tanda Dan Gejala Hipertiroid atau Manifestasi Klinis

  1. Jantung berdebar cepat
  2. Berat badan menurun
  3. Lemah 
  4. Otot lemas
  5. Bola mata menonjol
  6. Denyut nadi cepat
  7. Kelenjar tiroid membesar
  8. Mukosa bibir kering
  9. Kulit kering
  10. Tremor
  11. Demam dan banyak berkeringat.

7 Penyebab Hipertiroid atau Etiologi Hipertiroid

  1. Aktivitas hormon tiroid yang berlebihan
  2. Keturunan
  3. Penyakit graves : adalah penyakit autoimun yang antibodinya merangsang sel-sel untuk menghasilkan hormon yang berlebih.
  4. Mengkonsumsi obat hormon tiroid secara berlebih
  5. Radang kelenjar tiroid
  6. Konsumsi yodium yang berlebihan
  7. Kanker tiroid

Patofisiologi Hipertiroid

Hipertiroid dapat terjadi karena berbagai macam penyebab yang telah dijelaskan pada etiologi, akan tetapi hipertiroid pada penyakit graves adalah akibat antibodi TSH yang merangsang aktivitas tiroid sedang. Pada goiter multinodular toksik berhubungan dengan anatomi tiroid itu sendiri. Adapula hipertiroid sebagai akibat peningkatan sekresi TSH dari hipofisis, namun jarang ditemukan. Hipertiroid pada T3 tirotoksikosis mungkin diakibatkan oleh deiodinasi T4 pada tiroid atau meningkatnya T3 pada jaringan diluar tiroid.

Pada tirotoksikosis yang tidak diseiroid seperti tiroiditis terjadi kebocoran hormon-hormon. masuknya hormon tiroid dari luar yang berlebihan dan terdapat jaringan tiroid ektopik dapat mengakibatkan tirotoksikosis tanpa hipertiroid.

Komplikasi Hipertiroid

  • Perubahan kesadaran
  • Penyakit jantung
  • Gagal ginjal kronis
  • Fraktur
  • Krisis tiroid

Pemeriksaan Penunjang Hipertiroid

  1. TSH serum
  2. T3, T4
  3. Tes darah hormon tiroid
  4. CT-scan
  5. MRI
  6. EKG

6 Penatalaksanaan Medis Untuk Hipertiroid

  1. Obat anti tiroid : metimazol, propiltiourasil
  2. Obat untuk mengendalikan tirotoksik : propanol, atenolol, nadolol
  3. Preparat iodium : kalium iodida, lugos
  4. Obat untuk menghancurkan fungsi jaringan kelenjar tiroid : yodium radioaktif (RAI)
  5. Diet tinggi kalori.
  6. Konsumsi protein tinggi.

4 Cara Mencegah Hipertiroid :

  1. Jangan minum obat hormon berlebihan
  2. Jangan mengkonsumsi yodium yang berlebih
  3. Jangan beraktivitas yang mengundang aktivitas hormon tiroid yang berlebihan
  4. Pola hidup sehat.

3 Tindakan Operatif Untuk Hipertiroid

  1. Tiroidektomi subkutan : yaitu mengangkat sebagian kelenjar tiroid
  2. Tiroidektomi : mengangkat seluruh kelenjar tiroid
  3. Tiroidektomi iodine : adalah memusnahkan kelenjar tiroid yang hiperaktif.


Penutup

Jika dilihat dari Anatomi Fisiologi Kelenjar Tiroid, Kelenjar Tiroid  terdiri atas dua buah lobus yang terletak di sebelah kanan trakea, diikat bersama oleh jaringan tiroid yang melintasi trakea di sebelah depan, kelenjar ini merupakan kelenjar yang terdapat di dalam leher bagian depan bawah, melekat pada dinding laring. Itulah artikel tentang penyebab dan cara mencegah hipertiroid.

Baca Juga Gejala Dan Cara Mengobati Karsinoma Tiroid

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel