6 Trik Cerdik Agar Tepat Waktu Melakukan Kegiatan

Klinikabar.com, 6 Trik Cerdik Agar Tepat Waktu Melakukan Kegiatan - Orang yang seumur-umur selalu terlambat sering menghadapi konsekuensi yang berat. Boleh jadi dia bisa menerima surat peringatan dan ancaman PHK, atau risiko dikucilkan dari pergaulan. oleh karena itu anda harus mensiasati diri anda agar anda bisa tepat waktu dalam segala hal.

Bagaimana Cara Agar Bisa Tepat Waktu

Gambar 6 Trik Cerdik Agar Tepat Waktu Melakukan Kegiatan

Dr Jan Frances-Smythe dari University College Worcester punya saran bagu, yaitu bagaimana cara mengatur waktu. Umpamanya, anda mesti bisa menaksir waktu yang dibutuhkan dalam melakukan sesuatu. "Perempuan selalu terlambat cenderung menganggap sepele waktu dan menunda pekerjaan. Akibatnya, deadline terlampaui dan pekerjaan menumpuk. Mereka tidak punya sense soal waktu.

Apakah Gen Mempengaruhi Seseorang Selalu Tidak Tepat Waktu

Namun, Profesor Folkard, psikolog di Swansea University, melihat beberapa perempuan ada juga mereka yang dapat tepat waktu. Ada juga perempuan yang merasa dirinya adalah :orang pagi" atau "orang malam". Prinsipnya, mereka punya jam tidur yang bertolak belakang, dan saat-saat produktif yang berlainan, "Orang malam"" justru merasa hidup ketika hari merambat malam, sedangkan bagi "orang pagi", itulah waktu untuk tidur dan istirahat.

Perbedaan semacam ini, yang menuntut Dr. Cary Cooper, menciptakan jenis kepribadian yang berbeda dari orang ke orang dan menentukan motivasi yang cukup berlainan. Disebutkan Cooper, ada tipe individu yang sangat sulit mengatur diri. Kadang dia berhasil mengatur waktu, kadang gagal. Hasilnya, dia sulit menetapkan prioritas. Agenda kerja menjadi kacau, rumah menjadi berantakan, dan pakaian bersih yang siap pakai nyaris langka. Dia juga agak susah mengontrol kejadian di dalam, apalagi di luar hidupnya. Orang seperti ini masih bisa ditolong melalui proses belajar. Dengan diajarkan untuk memanage waktu dan mengatur ulang pola hidup dan waktunya.

Tipe kepribadian kedua lebih kacau. Dia seolah sengaja berlambat ria supaya orang menunggu, karena ia merasa menjadi orang yang lebih penting dan patut ditunggu. Contoh kasus paling klasik tentang hal ini adalah "budaya" para artis tenar dunia yang selalu datang terlambat di acara pemutaran film perdana mereka. Kata Cooper, dengan begitu dia merasa spesial, orang penting dan lebih superior dibanding orang yang hadir di gedung itu.

Cobalah Untuk Sedikit Respect

Cepat atau lambat, "penyakit" telat itu membuahkan konflik berkepanjangan. Baik dengan orang lain maupun dengan dirinya sendiri. Menurut Cooper, kasus semacam itu amat tergantung pada toleransi. Bila pondasi suatu hubungan baik itu hubungan percintaan, persaudaraan ataupun hubungan kerja tidak kokoh, kebiasaan terlambat ini bisa jadi pemicu perang dan perpisahan, masalahnya orang-orang disekitar akan merasa disepelekan dan kurang dihargai.

Sikap yang tidak konsisten dan membedakan itu may tidak mau memunculkan penilaian negatif di mata orang lain, bisa saja individual seperti itu dicap sebagai orang yang egois dan menyepelekan. Lain halnya jika keterlambatan itu hanya terjadi satu atau dua kali saja. Jadi terlambat disini cenderung ke arah bentuk komunikasi.

Waktu Adalah Uang

Tidak tertutup kemungkinan kalau kebiasaan terlambat berkembang menjadi problem psikologis. Orang lain bisa merasa dikerjai, karena bagi orang lain, lebih baik mengerjakan sesuatu yang bermanfaat daripada menunggu orang yang terlambat, bahkan ekspresi itu diperlihatkan seseorang ketika menunggu temannya atau rekan kerja atau orang lain yang terlambat datang dengan kesal seperti ia telah kehilangan uang dan seperti orang yang datang terlambat itu seperti sosok yang telah mencuri uangnya. Itulah ungkapan yang sering kita dengar bahwa Time Is Money.

Ini realita wajar, bahwa orang sekarang tidak punya waktu untuk menunggu. Kabar bagusnya, anda dapat belajar tepat waktu, agar tidak kehilangan promosi atau keberuntungan lainnya. Satu hala yang perlu diingat, kebiasaan terlambat bukanlah penyakit, melainkan soal perilaku, kesadaran dan bisa diperbaiki. Yang penting kontrol sikap anda secara sadar. jangan mau jadi korban dari perilaku anda sendiri.

Ada biaknya selalu meng-update diari dan agenda kerja anda setiap minggu. Lihat beberapa orang yang telah jadi korban-korban keterlambatan anda. Telusuri satu persatu kasus yang ada. Apa dosa anda? Apakah anda sedang membodohi diri sendiri? cobalah anda 6 trik cerdik agar anda tepat waktu.

6 Trik Cerdik Agar Tepat Waktu

  1. Lebih realistik dalam membuat janji. Beri bentangan waktu agak panjang dari satu jadwal ke jadwal yang lain. Misalnya anda targetkan suatu aktivitas memakan waktu 30 menit, maka buatlah menjadi 50 menit.
  2. Jauh sebelumnya beri tahu orang yang akan anda temui, bahwa anda harus meninggalkan kantornya pukul 14:00, dengan cara seperti itu tentang kapan memulai dan mengakhiri pertemuan.
  3. Pastikan anda cukup punya waktu antara janji yang satu ke yang lainnya. Ingat, kemungkinan jadwal molor pasti ada.
  4. Tentukan kapan anda berangkat dari rumah dan patuhi itu. Ada telepon masuk, diamkan. Pasang saja answer machine.
  5. Ingat terus reaksi rekan, teman atau si dia yang marah kalau anda datang tidak tepat waktu. Hei, mereka merasa disepelekan dan tidak dihargai.
  6. Belajar dan berusaha memanage waktu sebagai acuan, anda bisa membaca buku First Things First by Steven Covey yang bisa anda dapatkan dalam bahasa Indonesia.

Penutup

Ingat, anda bisa berubah dengan menguatkan motivasi untuk dapat berubah dan untuk dapat selalu tepat waktu. Salah satunya adalah dengan mensetting alarm setengah jam lebih awal, lalu datang ke ruang meeting setengah jam sebelum meeting di mulai. Misalnya ada janji dengan klien atau rekan, dapat dipastikan bahwa anda akan selalu tepat waktu, mereka justru surprised dan menghargai bukannya mengolok-oloknya. yang pasti anda akan lebih enak dan nyaman dengan kebiasaan tepat waktu itu.

Baca Juga Cara Menjadi Pemimpin Rapat Yang Baik Dan Berkualitas

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel