Cara Mengenali Bakat Anak Dari Aktivitas Anak

klinikabar.com, Cara Mengenali Bakat Anak Dari Aktivitasnya - Setiap ibu menginginkan anak yang tumbuh sehat, pintar dan baik. Aktivitas keseharian yang positif selain belajar disekolah atau di taman kana-kanak. Biasanya kita akan mengamati anak yang aktif bermain dengan teman-temannya atau disekitar lingkungan rumah tentang perkembangan fisik dan psikisnya, karena ingin mengetahui apakah anak kita termasuk anak yang berbakat atau tidak. Karena jika diperhatikan, dan jika dibandingkan dengan anak-anak lainnya yang seusianya, anak yang berbakat biasanya akan tampak lebih inisiatif dan mempunyai ide dalam bermain atau beraktivitas.

Cara Mengenali Bakat Anak 


Gambar Cara Mengenali Bakat Anak Dari Aktivitas Anak



Sebagai seorang ibu kita harus bersyukur dengan anak yang tumbuh sehat dan baik. setiap orang tua tentu ingin memiliki anak yang mempunyai kemampuan tinggi (IQ yang tinggi) atau disebut juga anak berbakat. Anak berbakat adalah mereka yang memiliki kelebihan di atas anak normal. Kelebihan itu pun setidaknya mencakup tiga hal yang sebagian sudah bisa ditunjukkan di usia balita.

3 Ciri Anak Berbakat

1. Mempunyai IQ tinggi yang ditandai dengan ingatan yang kuat. otaknya seolah berfungsi seperti mesin pemotret. Kalau orang tua menjelaskan berbagai jenis kendaraan kepada anak,  contohnya, maka keesokan harinya ia sudah mampu mengingat dan menyebutkan semua kendaraan yang dijelaskan tadi sampai detail. Selain itu, perbendaharaan katanya relatif luas dan banyak, sehingga biasanya gemar nimbrung ketika orang tuanya bercakap-cakap.

Ia pun mampu berpikir logis dan kritis, sehingga saat tumbuh usia prasekolah anak sudah mampu memecahkan soal-soal aljabar sederhana. Kejeniusannya terlihat dari kesenangannya mempelajari berbagai bacaan tebal seperti kamus, ensiklopedia, dan sejenisnya, serta mampu memecahkan berbagai soal dengan cepat, selain cepat pula menemukan kesalahan maupun kekeliruan.

Tidak jarang juga anak menunjukkan kemampuan supernya seperti mampu membaca lebih cepat di usia yang relatif lebih muda dibandingkan anak seusianya. Kadang kemampuan membaca ini muncul tanpa pernah diajarkan sebelumnya secara khusus.

2. Anak yang berbakat kaya akan aktivitas yang ditandai oleh dorongan ingin tahu yang sangat besar, sering mengajukan pertanyaan yang berbobot, memberi banyak gagasan dan usulan terhadap suatu masalah, bebas saat menyatakan pendapat, memiliki rasa keindahan, menonjol dalam salah satu bidang seni, punya pendapat sendiri, dapat mengutarakan pendapatnya dan tidak mudah terpengaruh dengan pendapat orang lain, punya rasa humor yang tinggi, daya imajinasi yang kuat, serta orisinalitasnya tinggi yang tampak saat ian mengungkapkan sebuah ide, hasil pemikiran dan sejenisnya.

Selain itu, anak juga mampu bekerja sendiri, anak senang mencoba hal-hal yang baru dan mampu mengembangkan atau merinci suatu gagasan atau ide (kemampuan elaborasinya bagus).

3. Anak yang berbakat mempunyai motivasi kuat yang ditandai dengan tekun menghadapi tugas (dapat bekerja terus-menerus dalam waktu lama dan tidak mau berhenti sebelum apa yang dia kerjakan selesai), kuat dalam menghadapi kesulitan (tidak mudah putus asa), tidak memerlukan dorongan dari luar untuk menunjukkan prestasi, selalu ingin mendalami materi atau bidang pengetahuan yang diberikan, selalu berusaha sebaik mungkin (tidak cepat merasa puas dengan prestasi yang diraihnya).

Penutup

Anak yang berbakat menunjukkan minat terhadap aneka masalah "orang dewasa" contohnya tentang pembangunan, keadilan, dan sebagainya. Anak yang berbakat senang dan rajin, memiliki orientasi pada tujuan-tujuan jangka panjang disamping bisa menunda pemuasan kebutuhan sesaat. Maka jika anda memiliki anak dengan kriteria tersebut diatas maka anak anda termasuk anak yang berbakat.

Baca Juga Cara Mendidik Anak Agar Disiplin Tanpa Mengekang Kebebasan

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel