Manfaat Kop Akupuntur Untuk Pengobatan Dan Kesehatan

klinikabar.com, Manfaat Kop Akupuntur - Kop Akupuntur merupakan cara pengobatan tradisional yang memakai kop dari porselin, kaca, bambu dan lain-lain dengan diameter yang berbeda. lalu di kop kan pada posisi tubuh tertentu yang berdasarkan teori meridian dan titik akupuntur.

Manfaat Kop Akupuntur


Gambar Manfaat Kop Akupuntur Untuk Pengobatan Dan Kesehatan


Kop Akupuntur adalah cara ini sudah dikenal 2000-3000 tahun yang lalu di negeri China, dan sampai sekarang telah dikembangkan dengan berbagai cara diseluruh dunia. ini merupakan cara pengobatan yang sangat efektif, efisien, aman dan ekonomis. Kop akupuntur ini didasarkan pada teori meridian dan titik-titik akupuntur, antara kop akupuntur dan akupuntur memiliki persamaan dan perbedaan.

Perbedaan Antara Akupuntur Dan Kop Akupuntur

Perbedaannya yaitu : kop akupuntur lebih praktis dan ekonomis karena dapat dilakukan sendiri, sedangkan akupuntur atau tusuk jarum harus dilakukan oleh dokter ahli akupuntur atau akupunturis.

4 Manfaat Kop Akupuntur Untuk Pengobatan

Cara pengobatan dengan kop akupuntur sangat berkhasiat antara lain untuk menghilangkan pegal-pegal pada badan setelah melakukan olahraga, menghilangkan masuk angin, pegal linu dan meningkatkan stamina, menghilangkan rasa sakit kepala, menghilangkan rasa sakit ketika menstruasi, mengobati flu, rematik dan lain-lain.

Kop akupuntur dilakukan sesuai dengan situasi dan  kondisi tubuh penderita. untuk penyakit yang agak berat membutuhkan kop akupuntur menunggu 3-4 kali. sedangkan untuk penyakit yang ringan hanya membutuhkan kop akupuntur 1 kali dalam seminggu. Dan waktu yang dibutuhkan untuk satu kali kop akupuntur hanya 10-30 menit.

Kop akupuntur dapat dilakukan menggunakan satu atau beberapa botol. kop akupuntur ini selain dikopkan dengan tidak ditarik, juga dapat dilakukan dengan cara ditarik menurut arah yang diperlukan secara bolak-balik, tapi sebelumnya kulit tubuh harus diolesi vaselin agar mudah dalam penarikannya.

Ukuran botol yang di gunakan, baik botol besar atau botol kecil, tidak ada perbedaan khasiatnya. hanya saja pemakaiannya disesuaikan dengan sasarannya. misalnya untuk sakit pada kaki digunakan kop akupuntur pada titik akupuntur di daerah kaki dengan memakai botol yang ukurannya kecil. Adapun titik-titik akupunturnya adalah : jiexi, xianzhong, zusanli, yanglingquan, huantio, xiyuan dan ahshi.

Cara lain yang dapat dilakukan untuk kop akupuntur adalah menggunakan kapas yang dijepit dengan pinset lalu dioleskan pada alkohol, atau minyak goreng, dan dibakar. setelah itu dimasukan ke dalam botol sehingga api padam karena udara dalam botol vakum. Lalu pinset beserta kapas ditarik keluar dari botol dan botol dengan cepat di kop-kan pada daerah yang menjadi sasaran.

Adapun organ tubuh yang tidak boleh di akupuntur adalah, wajah, mata, pusar anak-anak, alat vital, daerah kemaluan, lubang anus dan daerah sekitar jantung.

1. Mengatasi Pegal-Pegal Pada Punggung Dengan Kop Akupuntur

Pertama, ambil uang logam, lalu bungkus dengan tissue yang masing-masing ujungnya direkatkan, kemudian oles minyak goreng atau alkohol dan dibakar. Setelah itu masukan ke dalam gelas atau botol. berikutnya kop kan pada daerah disekitar meridian kandung kemih dan titik-titik akupuntur berjarak 1 1/2 inci dari garis tengah ruas yang berada di ruas pinggang dan pinggul.

Setelah botol atau gelas di kopkan, kulit akan menggelembung karena dihisap dan pembuluh darah halus menjadi lebar, sehingga terjadi penumpukan darah lokal dan rangsangan keseluruh tubuh yang dapat menghilangkan penyakit. Lakukan hal ini sampai warna kulit didaerah yang di kop akupuntur menjadi merah dan sedikit hitam dan terlihat pori-porinya. Titik-titik akupuntur untuk keluhan ini berupa titik sunshu, weizhong, sanyinjiao, yaoyeran dan mingemen.

2. Mengatasi Sakit dan Pegal-Pegal Pada Lengan Bagian Atas, Terutama Setelah Bermain Tenis.

Lakukan kop akupuntur pada titik-titik akupuntur dibagian sendi dan titik-titik sakit, yaitu titik waiguan, quchi, jianyi, dazhui, hegu, shaohai, shonali dan ashi.

3. Meningkatkan Stamina Untuk Selalu Kuat.

Lakukan kop akupuntur menurut titik akupuntur, yaitu titik zusanli dan quanyuan.

4. Mengatasi Sakit Ketika Sedang Menstruasi.

Lakukan kop akupuntur menggunakan titik-titik di meridian kandung kemih dan titik-titik akupuntur, yaitu quanyuan dan balio yang ada diantara ruas panggul dan tulang ekor.

CATATAN :

Penyakit yang tidak boleh diterapi dengan kop akupuntur adalah : penderita gangguan jiwa, ketika kondisi tubuh terlalu lemah, dan ketika kondisi tubuh terlalu kurus karena sakit, penderita yang sering mengalami pendarahan, penderita leukimia, alergi kulit, penderita tumor ganas, wanita hamil, penderita yang memiliki pembengkakan tubuh, penderita luka atau borok, atau pada orang yang memiliki bulu terlalu lebat.

Baca Juga 3 Pembunuh Kesehatan Yang Ada Di Rumah Anda

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel